Jumat, 23 Januari 2015

Sedekah Dongeng bersama Dompet Dhuafa

Sahabat Dompet Dhuafa Sulsel,, yuk turut berpartisipasi dalam aksi "Sedekah Dongeng"
Bagi sahabat yang punya sekolah atau ingin merekomendasikan sekolah kerabatnya untuk bekerjasama dengan kami...
 

Kegiatan ini tujuannya untuk menghimpun infak dari siswa sekolah yang berminat untuk kami salurkan untuk korban bencana yang kian marak terjadi di kota Makasssar dan sekitarnya.
Tema kegiatan ini,"Sedekah Dongeng, Siaga Bencana".
 

Kami akan menggandeng salah satu Pendongeng hebat Kota Makassar Kak Heru Dongeng Makassar untuk menghibur siswa sekolah yang berminat berpartisipasi dalam aksi ini. Aksi ini akan memberikan edukasi khususnya anak usia sekolah dasar untuk sejak dini gemar bersedekah dan lebih peduli.

Selasa, 20 Januari 2015

Piknik ASIx bersama AIMI Sulsel

Ulang tahun yang ke-3 Asosiasi Ibu Menyusui Indonesia (AIMI) Sulsel dilaksanakan pada hari Minggu 18 Januari 2014 bertempat di Sekolah Alam Bosowa.

Berbagai macam permainan seru dan mempunyai nilai edukasi diberikan kepada sekitar 100 anak anak yang turut serta dalam acara ini. Ada lomba melukis di botol bekas, lomba menangkap belut dan menanam kebun dari komunitas Makassar Berkebun.

Di akhir acara ada dongeng seru dari Kak Heru dan kak Safira yang menceritakan dongeng tentang pentingya minum susu untuk menjadi anak juara.