Setelah semalam tak sempat menikmati pesta kembang api di Pantai Losari, maka sore harinya sekitar pukul 17.00 saya ditemani sepupuku Teteh, Dito dan Dede sengaja pergi ke Pantai Losari Makassar. Sore itu suasana jalan menuju pantai Losari sangat padat merayap.Sedangkan di anjungan pantai Losari, masih banyak pengunjung yang rupanya sengaja menikmati sunset pertama di tahun 2012. Sore itu anjungan yang terletak menjorok ke arah laut sangay penuh dengan aktivitas pengunjung. Beberapa dari mereka bermain main, memancing, makan pisang epe, naik banana boat dan mereka yang hanya sekedar duduk duduk di jajaran beton yang memanjang di tepi Losari.
Pesona senja di
Anjungan Pantai Losari dari dahulu hingga sekarang belum berubah.
Pengunjung dapat menyaksikan matahari tenggelam. Pantai Losari yang
panjangnya lebih dari 2 km tersebut selalu dipadati oleh pengunjung.
Pemkot Makassar pun telah menetapkan kawasan ini bebas kendaraan
bermotor pada setiap hari Minggu pagi.
Sungguh sangat indah pemandangan sore itu. Cuaca yang cerah dan bersahabat sehingga kami dengan leluasa menikmati turunnya sang mentari ke peraduannya. Semilir angin pantai menerpa wajahku. Beberapa penjual makanan dan minuman sudah bersiap siap memajang dagangannya sore itu. Namun kehadiran mereka tidak menarik perhatianku karena kami berlima sibuk menikmati sore yang kami sebut 'First Sunset 2012 at Losari Beach Makassar".
"Selamat Tahun Baru 2012....."
Tidak ada komentar:
Posting Komentar